Perawat Berjilbab Di Australia.. Why Not..?

Pernahkah anda mendengar bahwa banyak rumah sakit di Indonesia tidak membolehkan perawat muslim untuk memakai jilbab atau kerudung ketika bekerja di rumah sakit..? Hal itu tidak berlaku di Australia. Karena negara ini sangat menghargai sebuah kebebasan dalam beragama walaupun sebenarnya mayoritas penduduknya bukan muslim. Entah apa yang menjadi alasan beberapa rumah sakit di Indonesia sehingga mengharuskan para perawat wanita untuk melepas kerudung ketika bekerja. Menurut teman yang dulu pernah bekerja di Australia yang sekarang mencoba melamar di beberapa rumah sakit di Indonesia mengeluhkan sulitnya seorang perawat berkerudung dalam mencari pekerjaan di rumah sakit di negara tercinta Indonesia yang konon mayoritas penduduknya beragama islam. Alangkah ironis bukan..? bahkan baru di Interview saja sudah di ingatkan untuk tidak memakai kurudung. Sehingga dia mengingatkan bagi temen2 perawat wanita muslim yang sudah bekerja di luar negeri terutama Australia untuk tidak buru2 pulang ke Indonesia. Beberapa rumah sakit di negara Indonesia sepertinya tidak bersahabat dengan wanita berkerudung meskipun mempunyai ilmu dan pengalaman. Hal ini seharusnya tidak terjadi kalau rumah sakit menjunjung tinggi professionalisme.

Posted in Labels: |

0 comments: